Cara Membuat Banner Animasi Format GIF Sederhana - Pernah lihat banner berisi gambar yang bisa berkedip-kedip? Biasanya banner seperti itu berformat GIF. Salah satu software yang sering digunakan untuk membuatnya adalah Adobe Image Ready.
Contoh:
Tapi, bagi yang belum paham soal Adobe Image Ready (seperti saya :)), nggak usah khawatir. Sekarang sudah banyak layanan pembuatan banner GIF online. Favorit saya adalah GICKR. Itu karena praktis. Tak perlu mendaftar, langsung bisa bikin banner.
Caranya:
1. Siapkan gambar atau foto yang akan dibuat banner.
2. Buka gickr.com
3. Klik 'Browse', lalu pilih gambar yang akan diupload. Sesuaikan size dan kecepatan gerak gambar sesuai selera. Jika sudah, klik 'Continue'.
4. Tunggu proses upload.
Cara memasang di blog gimana?
1. Arahkan kursor pada banner, klik kanan, lalu simpan.
2. Upload di tinypic.com atau pengupload lainnya.
3. Kopi kode HTML-nya dan pastekan di blog.
4. Jika ingin di-link-kan ke blog lain, kodenya seperti ini:
<a href="URL blog/"><img src="URL banner yang sudah diupload" /></a>
Contoh: URL blognya http://nokiacellphonenews.blogspot.com dan URL banner http://i50.tinypic.com/6iuxoy.gif
maka kodenya menjadi:
<a href="http://nokiacellphonenews.blogspot.com/"><img src="http://i50.tinypic.com/6iuxoy.gif" /></a>
Selamat mencoba.
Cara Membuat Banner Animasi Format GIF Sederhana
Ditulis Oleh : admin Blogspotcorner
Artikel Cara Membuat Banner Animasi Format GIF Sederhana ini
diposting oleh admin pada hari Minggu, 31 Januari 2010.
Jika artikel Cara Membuat Banner Animasi Format GIF Sederhana ini dirasa menarik, anda bisa sebarluaskan lewat blog anda, tapi mohon mencantumkan sumbernya. Terimakasih. Happy blogging.