Membuat Highlight Author Comment

Highlight author comment adalah komentar pemilik blog yang disetting dalam kotak warna tertentu, untuk membedakan dengan komentar pengunjung. Contohnya seperti komentar di blog ini.

Cara membuat highlight author comment seperti itu sangat mudah. Ikuti step-step berikut ini:

1. Masuk menu Layout trus Edit HTML
2. Centang kotak Expand Widget Templates untuk jaga-jaga jika modifikasi gagal.
3. Cari kode ]]></b:skin>
4. Masukkan script berikut ini di atas kode ]]></b:skin> tersebut.


.comment-body-author {
background: #kode warna;
border-top: 1px solid #kode warna;border-bottom: 1px solid #kode warna;border-left: 1px solid #kode warna;border-right: 1px solid #kode warna;
margin:0;
padding:0 0 0 20px;
}


Contoh: higlight author comment pada blog ndeso ini kodenya sbb:
.comment-body-author {
background: #CCCCFF;
border-top: 1px solid #CCCCFF;border-bottom: 1px solid #CCCCFF;border-left: 1px solid #CCCCFF;border-right: 1px solid #CCCCFF;
margin:0;
padding:0 0 0 20px;
}


Perhatikan pada sript itu saya menggunakan kode warna sama. Itu karena saya ingin kotak comment tanpa stroke (bingkai). Kalau kamu pengen pakai garis tepi warna beda, tinggal sesuaikan kode warna bordernya.

Satu lagi, di script itu terdapat kata 'solid'. Itu artinya bingkai berupa garis. Jika menginginkan bingkai berupa titik-titik ganti dengan 'dotted'. Berbagai kode warna sesuai pilihan kamu bisa dilihat di sini.
Gampang kan. Selamat mencoba.


Read More..


Rekayasa Foto dengan Photofunia, Hasilkan Efek-Efek Keren

Sekarang banyak software maupun situs rekayasa foto yang bisa membuat foto-foto digital jadi lebih menarik. Seperti Dumpr, MagMyPic, FACEinHOLE, dll. Layanan lain pengolah foto instan dengan efek-efek khusus adalah PhotoFunia. Di situ terdapat puluhan template dengan efek-efek keren yang dapat diterapkan pada foto yang akan kita upload.
Misalnya foto ini yang akan kita rekayasa dengan PhotoFunia.


Caranya?
1. Buka photofunia.com
2. Pilih salah satu effect foto.
3. Akan muncul tampilan seperti di bawah ini, lalu klik 'Çhoose files'

4. Arahkan ke file tempat kamu menyimpan foto, lantas klik ópen' untuk diupload.
5. Tunggu proses upload selesai, kemudian simpan.

Hasilnya seperti ini:

Kamu bisa pasang sebagai profile di Friendster, Facebook, blog, dll. Selamat mencoba.


Read More..