Cara Praktis Mendaftarkan Blog ke Puluhan Search Engine

Salah satu cara mempopulerkan blog adalah mendaftarkan blog ke search engine. Saat ini banyak tersedia search engine, tidak hanya Google dan Yahoo. Nah, ada cara praktis mendaftarkan blog ke puluhan search engine hanya dengan sekali klik. Yaitu lewat freewebsubmission.
Caranya:

1. Buka situs freewebsubmision.
2. Arahkan kursor ke bagian bawah. Di situ ada kotak isian. Ketikkan URL blog anda, misalnya: http://blogspotcorner.blogspot.com.
3. Ketikkan alamat email anda di bawahnya.
4. Beri centang pada kotak kecil dekat tulisan ‘yes’ di sebelah kanan.
5. Klik ‘Submit Your Site’